Sunday 27 August 2017

Tanaman Obat Landep


Daun Landep


       Tanaman Landep berasal dari daerah Asia Tropis dan daerah Afrika Selatan. Landep biasa tumbuh di tempat yang beriklim kering, di Indonesia tanaman Landep bisa ditemui di daerah dataran rendah sampai dengan ketinggian 400 meter di atas permukaan laut.
       Tanaman Landep tergolong jenis tanaman perdu, tingginya bisa mencapai 1,5 – 2 meter, tak heran kalau tanaman ini ditanam untuk digunakan sebagai pagar.
Batangnya berkayu, berbuku-buku dan terdapat duri pada setiap ketiak daunnya. Tanaman landep mengandung beberapa senyawa kimia seperti flavonoid, saponi, polifenol dan tannin.

      Daun Landep dikenal luas memiliki manfaat kesehatan dan kecantikan, yang paling umum adalah manfaatnya bagi perawatan rambut. Berikut adalah cara meramu tanaman Landep sebgai obat alami yang mujarab.
1. Mengobati Luka
15 g akar landep dicuci hingga bersih. Tambahkan ¼ sendok teh kapur sirih. Tumbuk sampai halus, kemudian tempelkan pada luka.
2. Mengobat Kurap / panu
Akar secukupnya lalu digiling halus, tambahkan air perasan 1 buah jeruk nipis. Lalu diaduk merata sampai seperti bubur. Balurkan pada kurap lalu dibalut dengan kain bersih atau perban. Ganti 2 kali sehari, sampai sembuh.
3. Mengobati Rematik, sakit pinggang, sakit kepala
1 genggam daun landep segar di cuci, lalu digiling halus. Tambahkan air kapur sirih secukupnya sambil diaduk hingga merata sampai menjadi seperti bubur kental. Balurkan ke bagian tubuh yang sakit. Bila sakit kepala, balurkan di kening.
4. Menobati Sakit gigi
Daun dikunyah dengan gigi yang sakit.
5. Mengobati Gusi nyeri dan berdarah
Daun landep segar di cuci, lalu digiling halus. Air perasannya ditambahkan sedikit madu. Gunakan untuk memoles gusi yang sakit.
6. Mengobati Demam, sakit perut, melancarkan buang air kecil
1 genggam daun landep segar di cuci, lalu di seduh dengan 1 gelas air panas. Setelah dingin disaring, lalu diminum.

Tanaman obat daun kelor





     
 Daun Kelor
        Daun kelor sangat banyak dan tumbuh subur di sekitar kita tetapi sebagian besar masyarakat kita belum tahu bahwa daun kelor banyak manfaatnya untuk kesehatan kita. Walaupun ada sebagian masyarakat yang memanfaatkan daun kelor sebagai sayuran tetapi mereka belum menyadari manfaatnyauntuk kesehatan kita.
     Organisasi Kesehatan Dunia WHO menganjurkan setiap bayi dan anak-anak pada masa pertumbuhan untuk mengkonsumsi daun kelor.
Bahkan WHO mengklaim pohon kelor sebagai pohon ajaib karena tanaman ini bisa menjadi obat yang murah tapi manjur dalam mencegah dan mengobati banyak penyakit, khususnya di negara-negara miskin.
      Daun kelor bermanfaat untuk mengobati panas dalam dan demam, meningkatkan ketahanan alamiah tubuh, meningkatkan metabolisme tubuh, meningkatkan serum kolestrol alamiah, meningkatkan fungsi normal hati dan ginjal, memudahkan pencernaan, memelihara sistem imunitas tubuh, mendukung kadar gula dalam tubuh dl
       Daun kelor juga berkhasiat dalam menjaga keseimbangan nutrisi dalam tubuh. Daun kelor bisa mengatasi beragam keluhan yang timbul karena kekurangan mineral dan vitamin seperti kekurangan protein (rambut pecah-pecah), kekurangan vitamin C (pendarahan pada gusi gigi), kekurangan vitamin B3 (dermatitis), kekurangan vitamin A (gangguan pada penglihatan), kekurangan vitamin B2 (kulit kering dan pecah), kekurangan vitamin B1 (penyakit beri-beri),
kekurangan Choline (penumpukan lemak pada liver), kekurangan zat besi (anemia) dan kekurangan kalsium (osteoporosis).

Tanaman Obat Daun Saga

  Daun Saga       Tanaman Saga adalah tanaman obat yang banyak di tanam dan bisa di andalkan oleh banyak keluarga untuk di jadikan ...